Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wali Allah Yang Tersembunyi,dia adalah seorang penjual kitab emperan yang ternyata waliyullah

Wali allah yang tersembunyi

siapa sangka seorang penjual kitab di emperan tarim itu adalah seorang waliyullah yang di kira hanyalah orang biasa.

Dia adalah wali mastur (wali Allah yang tersembunyi).Beliau Habib husein bin umar Al-haddad terkenal dengan doanya yang di ijabah oleh Allah,namu doanya itu selalu di gunakan untuk orang lain bukan untuk dirinya sendiri.

Habib husein adalah seorang wali Mastur yang menyembunyikan kewaliyannya,dengan berpenampilan sederhana,rumahnya yang kumuh,dan keseharian di isi dengan hanya menjual kitab-kitab di sekitar tarim.

Penampilannya memang sederhana tapi Habib husein termaksud tokoh hadramaut yang di hormati dan di muliakan.

Beliau sering menghadiri majelis secara tiba-tiba maka orang orang pun akan meminta beliau memberikan ceramah.

Habib Umar Bin Hafidz kerap berjumpa dengan beliau di jalan lalu mencium tangan beliau.

Dahulu saat Habib munzir menuntut ilmu di kota tarim,Habib husein tiba tiba masuk keasrama beliau lalu di hadapan teman temannya di berbicara,"hai Munzir berapa kali kamu bermimpi Rasulullah?"

Habib munzir terperanjat diam seribu bahasa,Habib Husein menantangnya."Jika engkau tidak menyebutkan maka aku yang akan menyebutkan".

Tak berdaya Habib munzir menjawab "saya telah bermimpi Rasulullah 80 kali".

Guru saya ustadz Nabil Assegaf,juga punya pengalaman unik denga habib husein,pada suatu waktu ketika berjalan,beliau di tegur habib husein.

"ya waladi,kitab apa yang kau simpan di sakumu?aku melihat cahaya terpancar darinya",kaget ust nabil.mendengarnya,dia merogoh sakunya dan mengeluarkan kitab kecil,lalu menjawab "ini kitab baiquniyyah ya habib".

Habib husein berkata," kau taruh di sakumu saja bercahaya bgaimna jika kau taruh di kepalamu".

Beliau wafat pada 21 maret 2017 dan di makamkan di kubah imam ahmad bin zein al habsyi di hauthah,syibab,dipimpin langsung oleh habib umar bin hafidz.

Posting Komentar untuk "Wali Allah Yang Tersembunyi,dia adalah seorang penjual kitab emperan yang ternyata waliyullah"